Setiap wanita yang telah bersuami pasti akan
berbangga hatinya ketika ia dinyatakan positif hamil. Setelah dinyatakan
positif hamil, hendaklah setiap wanita mencari dan memahami berbagai informasi seputar kehamilan, apalagi jika kehamilan
tersebut merupakan kehamilan pertama baginya. Karena hal tersebut sangat
berguna demi tercapainya kehamilan yang sehat.
Informasi kehamilan yang sangat penting dipelajari dan dipahami ibu hamil diantaranya adalah :
1. Mempelajari perubahan-perubahan tubuh pada ibu hamil.
Mempelajari perubahan tubuh dapat mengurangi kegelisahan, keraguan dan kecemasan pada ibu hamil. Ibu hamil yang mengetahui berbagai informasi mengenai perubahan tubuhnya, akan lebih rileks dalam menghadapi perubahan tubuh yang acapkali membuat dirinya tidak nyaman. Perubahan tubuh yang terjadi pada ibu hamil diantaranya adalah perubahan perut, perubahan kondisi rahim, perubahan kondisi payudara, kenaikan berat badan, perubahan pinggul dan panggul serta perubahan kondisi pancaindra.
2. Mempelajari kondisi kehamilan dari trimester pertama hingga trimester ketiga.
Mempelajari tumbuh kembang janin dari kehamilan bulan pertama hingga kehamilan bulan terakhir.
Mempelajari dan memahami gangguan-gangguan kesehatan yang sering terjadi pada ibu hamil seperti kram perut, kecapekan, muntah yang disertai mual, perut kembung, sesak nafas, sakit kepala, sulit tidur, varises dan gangguan lainnya.
3. Mempelajari kebutuhan nutrisi ibu hamil.
Hendaknya ibu hami mengutamakan makanan yang segar dan alami seperti sayuran dan buah-buahan. Karena sayuran dan buah-buahan dapat membantu kelancaran metabolisme pada tubuh.
Mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan persalinan.
Banyak sekali informasi kehamilan yang tidak akurat beredar di masyarakat. Informasi yang tidak akurat tersebut telah berkembang menjadi mitos kehamilan yang sangat dipercaya. Repotnya, mitos kehamilan kadang-kadang mempengaruhi sikap ibu hamil dalam menghadapi kehamilannya. Mitos kehamilan tersebut diantaranya :
Informasi kehamilan yang sangat penting dipelajari dan dipahami ibu hamil diantaranya adalah :
1. Mempelajari perubahan-perubahan tubuh pada ibu hamil.
Mempelajari perubahan tubuh dapat mengurangi kegelisahan, keraguan dan kecemasan pada ibu hamil. Ibu hamil yang mengetahui berbagai informasi mengenai perubahan tubuhnya, akan lebih rileks dalam menghadapi perubahan tubuh yang acapkali membuat dirinya tidak nyaman. Perubahan tubuh yang terjadi pada ibu hamil diantaranya adalah perubahan perut, perubahan kondisi rahim, perubahan kondisi payudara, kenaikan berat badan, perubahan pinggul dan panggul serta perubahan kondisi pancaindra.
2. Mempelajari kondisi kehamilan dari trimester pertama hingga trimester ketiga.
Mempelajari tumbuh kembang janin dari kehamilan bulan pertama hingga kehamilan bulan terakhir.
Mempelajari dan memahami gangguan-gangguan kesehatan yang sering terjadi pada ibu hamil seperti kram perut, kecapekan, muntah yang disertai mual, perut kembung, sesak nafas, sakit kepala, sulit tidur, varises dan gangguan lainnya.
3. Mempelajari kebutuhan nutrisi ibu hamil.
Hendaknya ibu hami mengutamakan makanan yang segar dan alami seperti sayuran dan buah-buahan. Karena sayuran dan buah-buahan dapat membantu kelancaran metabolisme pada tubuh.
Mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan persalinan.
Banyak sekali informasi kehamilan yang tidak akurat beredar di masyarakat. Informasi yang tidak akurat tersebut telah berkembang menjadi mitos kehamilan yang sangat dipercaya. Repotnya, mitos kehamilan kadang-kadang mempengaruhi sikap ibu hamil dalam menghadapi kehamilannya. Mitos kehamilan tersebut diantaranya :
- Mitos bahwa ibu hamil harus makan dua kali lipat, padahal sebenarnya kuantitas makanan tidak ada pengaruhnya pada ibu hamil, justru kualitas makananlah yang berpengaruh besar pada kesehatan ibu hamil.
- Mitos bahwa ibu hamil tidak boleh makan daging kambing karena membahayakan janin. Kenyataannya, apabila ibu hamil tidak memiliki kelebihan kolesterol atau sakit jantung boleh saja mengkonsumsi daging kambing dengan porsi yang wajar.
- Mitos bahwa air es membuat janin besar. Kenyataannya, es tidak mempunyai nilai gizi maupun energi, sehingga tidak mempengaruhi peningkatan berat badan pada janin.
- Mitos bahwa air kelapa mempercepat persalinan. Kenyataannya, belum ada penelitian yang membuktikan hal itu.
0 komentar:
Posting Komentar